Tingkatkan Pendapatan Usaha Anda dengan Menjadi Merchant Partner di ShopeePay dan SPayLater!

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memegang peran kunci dalam menggerakkan roda perekonomian Indonesia. Di tahun 2023, tercatat sekitar 66 juta pelaku usaha UMKM yang berkontribusi besar dalam mendorong pertumbuhan ekonomi (Kadin Indonesia, 2023). Namun, di tengah ketatnya persaingan dan semakin beragamnya produk yang ditawarkan, inovasi menjadi kunci untuk tetap bertahan.

Untuk itu, penting bagi Anda untuk terus berinovasi dan menciptakan pengalaman belanja yang semakin menarik sekaligus memudahkan konsumen. Inovasi, terutama melalui penerapan teknologi terkini, bisa menjadi kunci untuk mempercepat proses transaksi di toko Anda, meningkatkan kepuasan pelanggan, dan mendorong bisnis tumbuh lebih pesat.

Salah satu langkah inovatif yang bisa Anda ambil adalah dengan mengintegrasikan sistem pembayaran elektronik. Dengan demikian, pembeli dapat melakukan pembayaran lebih mudah dan fleksibel, baik menggunakan saldo uang elektronik ataupun limit layanan beli sekarang bayar nanti (paylater). Fitur ini tidak hanya memberikan kenyamanan bagi konsumen, tetapi juga membuat bisnis Anda lebih kompetitif dan relevan di era digital. Proses pembayaran yang cepat dan praktis akan memberikan pengalaman belanja yang lebih menyenangkan dan membuat pelanggan kembali lagi!

Keuntungan Menjadi Merchant ShopeePay dan SpayLater

Menjadi Merchant Partner ShopeePay dan SPayLater dapat menjadi solusi Anda untuk memajukan usaha yang sedang dijalankan. Dengan bergabung menjadi Merchant Partner dan aktifkan SPayLater sebagai metode pembayaran di toko Anda, dapatkan keuntungan seperti:

  1. Pembayaran Lebih Mudah dan Instan

Dengan SPayLater, proses pembayaran jadi lebih cepat dan aman karena Pelanggan hanya perlu memindai kode QRIS untuk menyelesaikan transaksi. Pelanggan juga mendapatkan opsi metode pembayaran yang lebih fleksibel dengan pilihan untuk pakai SPayLater di toko, di mana mereka bisa melakukan cicilan hingga 12 bulan.

Maksimalkan kemudahan belanja Anda dengan pakai SPayLater di toko! Cukup scan kode QRIS dan nikmati transaksi yang lebih cepat, aman, serta pilihan cicilan hingga 12 bulan. Belanja jadi lebih praktis dan fleksibel, tinggal sesuaikan dengan kebutuhan Anda—tanpa perlu khawatir keuangan terganggu.

  1. Dapatkan Peluang Promosi ShopeePay dan SPayLater

ShopeePay dan SPayLater menawarkan berbagai promosi yang dapat menarik Pelanggan untuk bertransaksi di toko Anda, contohnya seperti promo SPayLater Bayar QRIS yang berjalan 17 Sep-17 Nov 2024, di mana Pelanggan dapat menikmati cicilan 0% s/d 6 bulan dan bebas biaya penanganan.

  1. Bantuan Eksposur di berbagai Channel ShopeePay

Bergabunglah dalam promo SPayLater atau ShopeePay dan raih kesempatan emas untuk meningkatkan eksposur bisnis Anda! Merchant yang bekerjasama akan mendapatkan publikasi di berbagai channel ShopeePay, sehingga pelanggan dapat lebih mudah menemukan toko Anda. Lebih banyak dilihat, lebih banyak peluang bisnis!

Dengan berbagai keuntungan tersebut, diharapkan pendapatan usaha Anda dapat meningkat.

Daftar Sebagai Merchant Partner ShopeePay dan SPayLater

Cara daftar sebagai Merchant Partner ShopeePay dan aktivasi SPayLater untuk toko Anda, download aplikasi Shopee Partner di bawah ini:

Setelah berhasil download aplikasi Shopee Partner, lakukan registrasi akun dengan memilih layanan sesuai sesuai dengan jenis usaha Anda:

  • Jika jenis usaha Anda adalah Perusahaan (usaha yang tidak dimiliki secara individu dan memiliki badan hukum terpisah, seperti PT, CV, atau Yayasan),  Lakukan aktivasi dengan memilih opsi “Perusahaan”
  • Jika jenis usaha Anda adalah Perseorangan (dimiliki secara individu dan belum pernah terdaftar di ShopeePay/ShopeeFood), lakukan aktivasi dengan memilih opsi “Usaha Pribadi”> pilih Jenis Bisnis yang ingin didaftarkan > lengkapi informasi usaha sesuai dengan jenis yang dipilih, serta isi data pemilik atau pengguna sesuai dengan informasi pemilik (bukan kasir atau karyawan) > pilih Kirim.

Ketentuan dokumen pendaftaran Merchant ShopeePay/SPayLater:

Jenis UsahaDokumen yang dibutuhkan
PeroranganKTP/KITAS
Foto buku tabungan
Berbadan HukumKTP/KITAS
SIUP/TDUP
NPWP
TDP/NIP
Surat keterangan domisili
Akta pendirian
Foto buku tabungan
  • Identitas yang dilampirkan wajib berupa KTP/KITAS asli milik pemilik usaha dan tidak dapat digantikan dengan Surat Keterangan Resi KTP. Pastikan KTP yang disertakan adalah asli (data terdaftar dan sesuai dengan Dukcapil), bukan fotokopi, dan dalam kondisi baik. Jika terdapat kerusakan pada NIK, pas foto, nama, tempat/tanggal lahir, jenis kelamin, atau alamat, silakan ajukan pembaruan KTP di instansi terkait. Jika KTP belum diterbitkan atau hilang, hubungi instansi yang berwenang.
  • Dokumen seperti Surat Izin Mengemudi (SIM) atau Kartu Keluarga (KK) tidak dapat digunakan sebagai pengganti KTP dalam proses pendaftaran. Namun, Anda dapat melampirkannya sebagai dokumen tambahan dalam kondisi berikut:
    • Jika foto KTP tidak jelas, lampirkan KTP bersama dokumen tambahan seperti SIM.
    • Jika data di KTP tidak terbaca, lampirkan KTP dan dokumen tambahan berupa KK.
  • Merchant atau Pemilik usaha yang berbadan hukum wajib memiliki NPWP. Silakan lampirkan NPWP; jika tidak, Anda tidak perlu menyertakannya. 
  • Data rekening, seperti nama bank, nomor rekening, dan nama pemilik rekening, diperlukan untuk pencairan dana usaha. Jika nama pemilik usaha berbeda dengan nama pemilik rekening, mohon lampirkan KTP pemilik rekening dan halaman pertama buku rekening. Pastikan keterangan tersebut terbaca jelas dan tidak buram.

⚠️Catatan:

  • Pastikan alamat email dan nomor handphone yang didaftarkan belum pernah digunakan di outlet lain atau terdaftar sebagai Merchant ShopeePay/SPayLater sebelumnya.
  • Pastikan nomor handphone yang didaftarkan tidak dalam masa tenggang atau tidak aktif supaya dapat menerima SMS untuk aktivasi.
  • Anda tidak akan dikenakan biaya apapun saat mendaftar sebagai Merchant ShopeePay/SPayLater melalui aplikasi Shopee Partner. Waspada penipuan; kami tidak bekerja sama dengan pihak manapun dalam pendaftaran Mitra Usaha.

Selanjutnya, Toko Anda akan dapat menerima ShopeePay sebagai metode pembayaran, sementara untuk SPayLater akan aktif secara otomatis apabila telah memenuhi persyaratan berikut:

  • Memiliki tingkat penjualan yang stabil
  • Mengalami peningkatan bertahap pada performa toko secara keseluruhan

Demikian cara daftar SPayLater dan ShopeePay untuk Merchant Anda. Apabila Anda mengalami kendala dapat merujuk ke daftar lengkap FAQ SPayLater. Jika Anda mengalami masalah, silakan cek Pusat Bantuan di aplikasi Shopee atau aplikasi ShopeePay.